Mengenal Naskah Manuskrip Kuno yang Berada di Demak Jawa Tengah

mushaf kuno nusantara jawa
mushaf kuno nusantara jawa

Filologi juga sering disebut sebagai ilmu pengkajian sastra, hal ini disebabkan karena dinilai mampu mengkaji karya-karya Homerus, Plato, Herodotus, Hippokrates, Sokrates, Aristoteles yang mana dianggap sebagai karya sastra dengan genre yang bernilai tinggi.
Contoh dan Karakteriktik Manuskrip Mushaf Al-Qur’an di Museum Masjid Agung Demak

Gambar 1 Museum Masjid Agung Demak

Gambar 1 Museum Masjid Agung Demak

Di dalam buku Mushaf Kuno Nusantara Jawa halaman 75 terdapat sebuah manuskrip yang berukuran mushaf 32 cm x 24 cm dan menggunakan kertas daluwang. Serta menggunakan tinta hitam, sedangkan tinta merah digunakan untuk kepala surah, permulaan juz, keterangan pias, dan lingkaran akhir ayat.

Sampul kulit menggunakan coklat polos. Mushaf tidak lengkap karena pada bagian awal dan akhirnya telah hilang. Hiasan tengah mushaf terdapat di awal Surah al-Kahfi berupa perpaduan garis segi empat dan segitiga hitam putih.

Sudut luar bawah halaman tampak sedikit hancur dan sedikit agak kusam sebagai tanda bahwa mushaf ini dahulu sering digunakan.

Karakteristik Manuskrip Kuno di Museum Ranggawarsita

Tidak dapat dipungkiri begitu banyaknya manuskrip kuno yang terdapat di Nusantara, khususnya di pulau Jawa yang bertepatan dengan provinsi Jawa Tengah. Pada saat ini koleksi-koleksi manuskripnya dapat kita temui di museum-museum tertentu.

Gambar 2 Museum Ranggawarsita

Gambar 2 Museum Ranggawarsita

Manuskrip kuno yang menjadi salah satu koleksi dari ‘Museum Ranggawarsita’ misalnya. Sebuah manuskrip yang berukuran 38 cm x 21 cm, dengan tebal mushaf 5,5 cm dan bidang teks 22,7 cm x 13,8 cm. manuskrip ini berbahan kertas Eropa dan cap kertas ProPratia.

Adapun kondisi naskahnya lengkap, tulisan pun dapat terbaca dengan jelas. Iluminasi gaya floral terdapat di bagian awal, tengah dan akhir naskah. Menilik warna tinta yang digunakan adalah hitam, merah dan kuning.

Tampilkan Semua
Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait