Seleksi Ujian Perangkat Desa Rawajaya, Kasi Pemerintahan Dinilai Sportif dan Profesional

Peserta Ujian Perangkat Desa Rawajaya Bantarsari
Peserta Ujian Perangkat Desa Rawajaya Bantarsari

ReOnkPost, Rawajaya – Seleksi Ujian Perangkat Desa Rawajaya Kecamatan Bantarsari Formasi Kasi Pemerintahan telah dilaksanakan dan diikuti 19 Orang peserta pada Senin (25/7/22).

Ujian dilaksanakan di Aula Serbaguna SMA Negeri 1 Bantarsari terbagi dua sesi. Sesi pertama dilakukan dengan tes tertulis, dimana peserta harus mengerjakan soal pilihan ganda sebanyak 100 soal.

Yakni dengan waktu 120 menit dimulai pukul 15.00 WIB dan selesai 17.30 WIB, dan sesi kedua adalah ujian praktek komputer yang dimulai pukul 21.00 WIB dan selesai pada pukul 23.00 WIB.

Adapun anggaran pelaksanaan tersebut seluruhnya dibebankan kepada Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun 2022.

Ditemui oleh ReOnkPost, Ketua Panitia Pengangkatan Perangkat Desa Rawajaya Kecamatan Bantarsari, Kuat S.Pd mengatakan bahwa dari awal pembentukan, sampai Tahap Penelitian Berkas Tahap 1 dan 2 hingga pelaksanaan ujian, Dia dan rekan rekannya bekerja maksimal sesuai porsi dan tugasnya masing – masing.

Kuat juga menegaskan bahwa Panitia seleksi ujian tahun ini berusaha agar bekerja secara efisien dan sesuai tahapan sehingga tingkat kepercayaan masyarakat tetap tinggi.

Disisi lain, menurut Tamat, dan Agus tokoh masyarakat Desa Rawajaya Kecamatan Bantarsari yang notabene anaknya juga mengikuti ujian seleksi Pengangkatan Perangkat Desa Rawajaya sangat puas terhadap hasil akhir ujian seleksi pada tahun ini.

Menurutnya, Ia merasa bahwa panitia bekerja secara transparan dan terbuka,tidak ada hal hal yang di khawatirkan, terbukti dari awal pembuatan soal dan sampai akhir kegiatan semua dilakukan secara terbuka dan sportif, ujarnya.

Camat Bantarsari, Drs Hari Winarno,M.Si turut memantau langsung proses pelaksaan tes ujian perangkat desa, formasi Kasi Pemerintahan bersama rekan rekan panwas kecamatan Bantarsari

“Alhamdulillah, berdasarkan apa yang saya ikuti tadi, ujian ini sangat bisa dipertanggung jawabkan. Secara transparan, akuntabel serta para peserta pun terlihat nyaman saat mengerjakan soalnya masing – masing”, ujarnya ketika dikonfirmasi oleh ReOnkPost.

Diakhir ujian seleksi Pengangkatan Perangkat Desa Rawajaya Kecamatan Bantarsari, nama Rohmah Nur Barokah peserta perempuan asal Dusun Rawasari RT 01/07 Desa Rawajaya Kecamatan Bantarsari unggul dengan total nilai keseluruhan 95.00 dan berhak menjadi perangkat desa Rawajaya Kecamatan Bantarsari Formasi Kasi Pemerintahan.

Diakhir kegiatan seluruh peserta menanda tangani berita acara hasil ujian,dan kegiatan tersebut berjalan aman dan lancar.

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait